Bacaan Doa Berkendara Ketika Akan Melakukan Mudik Lebaran

- Selasa, 26 April 2022 | 13:47 WIB
Ilustrasi, Doa saat akan melakukan Perjalanan mudik lebaran (/Freepik/pikisuperstar/)
Ilustrasi, Doa saat akan melakukan Perjalanan mudik lebaran (/Freepik/pikisuperstar/)

KETIKNEWS.ID,-- Mudik merupakan kegiatan pulang ke kampung halaman yang dilakukan oleh para perantau. Kegiatan ini merupakan tradisi tahunan yang sangat identik dengan perayaan hari raya, salah satunya Idul Fitri.

Selain memastikan kendaraan dalam kondisi baik, alangkah baiknya mengawali dengan berdoa dulu sebelum melakukan perjalanan mudik agar diberi keselamatan selama perjalanan.

Lantas, bagaimana bacaan doa berkendara saat mudik Lebaran?

Baca Juga: Tips Mudik Agar Bernilai Pahala bagi Umat Muslim

Mengutip laman Nu.or.id, pemudik dianjurkan membaca doa saat berkendara sebagai berikut:

1. Mengucapkan bismillah

2. Baca doa: Alhamdulillāhilladzī/subhānalladzī sakhkhara lanā hādzā wa mā kunnā lahū muqrinīna, wa innā ilā rabbinā lamunqalibūna.

Artinya: "Segala puji bagi Allah/maha suci Tuhan yang telah menundukkan semua ini bagi kami. Padahal kami sebelumnya tidak mampu menguasainya. Sungguh, kami akan kembali kepada Tuhan kami."

Baca Juga: Jelang Presidensi G20, Gus Muhaimin: Indonesia Pegang Peran Penting Perdamaian Rusia-Ukraina

3. Membaca Alhamdulillah 3 kali

4. Ucapkan Allahu Akbar 3 kali

5. Kemudian membca doa berikut:

Subhānaka innī zhalamtu nafsī faghfirlī fa innahū lā yaghfiruz dzunūba illā anta.

Artinya: "Maha suci Engkau, sungguh aku menganiaya diriku, maka ampunilah aku. Sungguh, tidak ada yang mengampuni dosa selain Engkau."

Halaman:

Editor: Lucky Edwar

Sumber: nuonline.or.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Demi Tampil Awet Muda, Hindari Makanan Ini

Jumat, 29 September 2023 | 20:15 WIB

3 Sumber Makanan Punya Kelebihan Kolagen Super Istimewa

Jumat, 29 September 2023 | 19:54 WIB
X