Fahri Hamzah Siap Kirimkan Singa Bersuara dan  Rajawali ke Senayan

- Senin, 20 Maret 2023 | 10:45 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Fahri Hamzah (Dok: Humas DPP Partai Gelora)
Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Fahri Hamzah (Dok: Humas DPP Partai Gelora)
KETIKNEWS.ID,-- Mantan Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah meminta masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk tidak memilih anggota legislatif yang dinilai telah mensia-siakan amanah di Pemilu 2024 mendatang.
 
Hal itu disampaikan Fahri Hamzah mengkritisi kualitas para pemimpin partai politik yang direfleksikan melalui para perwakilannya di parlemen. 
 
"Kami ingin agar hati kita panas melihat situasi ini, bergelora dan membara melihat keadaan ini. Kita memerlukan arah baru Indonesia. Indonesia bisa menjadi kekuatan besar di dunia, Indonesia bisa memimpin dunia," kata Fahri dalam orasi kebangsaan di acara Konsolidasi Pemenangan Pemilu 2024, di Tugu Selong, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (19/3/2023) siang.
 
"Dari rahim ibu pertiwi bisa lahir pemimpin dunia sebagaimana pemimpin dahulu yang membanggakan dan menginspirasi kita," ucap dia. 
 
Dalam kesempatannya itu, Fahri  mengaku sering mendampingi Anis Matta di undang ke seluruh dunia untuk berbicara di forum-forum global yang memikirkan dan menganalisa masa depan dari umat manusia dan masa depan dunia.
 
"Tidak ada pemimpin partai politik yang punya pemikiran. Para pimpinan partai politik sekarang sudah terjebak menjadi pelayan ambisi-ambisi kekuasan rendah," sebut dia.
 
 
"Sehingga bangsa ini jangankan memimpin dunia sebagaimana mimpi para pendiri bangsa, partai politik sudah terjebak menjadi tempat persengkongkolan kekuasaan, pemilik uang dan pemilik pengaruh yang merampas harta benda rakyat Indonesia," tegasnya.
 
Atas dasar hal itulah, Wakil Ketua Umum Partai Gelora ini menyampaikan Partai Gelora memiliki manifesto kuat dideklarasikan di Jakarta pada 28 Oktober 2018 agar menjadi kekuatan baru bagi perbaikan dan pembaharuan Indonesia.
 
"Alhamdulillah melalui proses yang sulit luar biasa dan juga rumit, ada kabar gembira dari Nusa Tenggara Barat (NTB) menjadi satu-satunya partai yang lolos verifikasi faktual tanpa perbaikan, Partai Gelora Indonesia," paparnya.
 
Partai Gelora, lanjut Fahri, akan menjadikan rakyatnya bersuara keras, menjadikan orang-orang lemah menjadi kuat dan membuat suara-suara yang tidak pernah didengar akan di dengarkan dimana-mana.
 
"Itulah komitmen Partai Gelora. Kita berhenti mengirimkan antek-antek elit Jakarta menjadi pejabat di Jakarta," katanya.
 
"Kita akan kirimkan Singa-Singa bersuara. Kita kirimkan, Rajawali yang terbang tinggi, sehingga Nusa Tenggara Barat berhak punya pemimpin yang baik di seluruh jajaran legislatif," ucapnya.
 
"Inilah salah satu ikhtiar, bahwa penjagaan reputasi kami yang mendapatkan amanah rakyat tidak sia-sia, karena sambutan kepada Gelora amatlah hebat," pungkas Fahri.

Editor: Gideon Sinaga

Tags

Terkini

X