4 Serial Indonesia yan Tayang Awal Puasa Ramadhan 2023

- Senin, 20 Maret 2023 | 21:47 WIB
Serial Indonesia yang akan tayang pada awal puasa Ramadhan 2023; Di BUlan Suci Ini, Induk Gajah, Arab Maklum, dan Sajadah Panjang: Sujud dalam Doa. (Vidio.com)
Serial Indonesia yang akan tayang pada awal puasa Ramadhan 2023; Di BUlan Suci Ini, Induk Gajah, Arab Maklum, dan Sajadah Panjang: Sujud dalam Doa. (Vidio.com)

KETIKNEWS.ID,-- Melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan akan terasa semakin seru apabila kita ditemani dengan serial-serial kesukaan.

Ada empat serial Indonesia yang siap tayang menemani Ramadhan kita. Mulai dari Di BUlan Suci Ini, Induk Gajah, Arab Maklum, dan Sajadah Panjang: Sujud dalam Doa.

1. Di Bulan Suci Ini

Di Bulan Suci Ini merupakan serial bergenre komedi drama yang disutradarai oleh Dinna Jasanti.

Serial ini dijadwalkan akan tayang perdana pada layanan streaming Vidio.com pada 22 Maret 2023 mendatang. Adapun serial ini akan dibintangi oleh Titi Kamal, Dennis Adhiswara, Rebecca Klopper, dan Verdi Solaiman.

Serial ini menceritakan kisah perjalanan keluarga keturunan Jawa dengan keluarga keturunan Tionghoa dari Jakarta ke Banyuwangi.

Mereka membawa jasad Mbok keluarga Jawa yang dibungkus dan ingin kembali ke Banyuwangi, tetapi keluarga Tionghoa yang ikut bersama pun menjadi curiga dengan bungkusan tersebut.

Baca Juga: Film yang Sukses Mencetak Sejarah di Pemborong Piala Oscar. Raih Hingga 11 Penghargaan! 

2. Induk Gajah

Induk Gajah merupakan serial terbaru garapan MD Entertainment yang disutradarai oleh Muhadkly Acho dan diproduseri oleh Manoj Punjabi.

Serial yang ditulis oleh Ira Gita Natalia Sembiring ini akan tayang pada 23 Maret 2023 melalui layanan streaming Prime Video. Induk Gajah dibintangi oleh Marshanda, Mikha Tambayong, Tika Panggabean, dan Dimas Anggara.

Induk Gajah menceritakan kisah dinamika antara seorang anak dengan fisik kurang menarik dengan ibunya sendiri. Ia harus memenuhi ekspektasi ibunya dengan mengubah penampilan agar segera mendapatkan jodoh.

Baca Juga: Film Superhero Sri Asih Akan Tayang di Platfrom Streaming Disney+ Hotstar

3. Arab Maklum

Halaman:

Editor: Ridwan Alawi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X