-
KETIKNEWS.ID,-- Konser grup metal imut asal Jepang, BabyMetal di Hall 10 ICE BSD Tangerang, Indonesia akan berlangsung pada 25 Mei 2023.
Sebelumnya, konser BabyMetal akan berlangsung pada 26 Mei 2023, namun pihak promotor, iMe Indonesia memajukan jadwalnya karena berbenteran dengan konser solo Suga BTS.
Selain Indonesia, BabyMetal Worrld Tour 2023 juga digelar di Bangkok (28 Mei), Hong Kong (31 Mei), Taipei (2 Juni), dan Kuala Lumpur (4 Juni).
Baca Juga: Kolaborasi dengan Band Metal, Lawless x Slayer Kembali Hadirkan Koleksi Terbaru
Hingga saat ini, iMe Indonesia memang belum mengumumkan detail lain seperti harga tiket. Meski demikian, penggemar dapat memperkirakan harga tiket konser BabyMetal melalui konser di Indonesia sebelumnya.
Pada 29 Maret 2020, BabyMetal seharusnya menggelar konser di Basket Hall Senayan, Jakarta, namun konser tersebut dibatalkan akibat pandemi Covid-19.
Tiket konser bertajuk BABYMETAL: METAL GALAXY WORLD TOUR in Indonesia tersebut dibandrol seharga Rp700 ribu hingga Rp1,1 juta yang tersedia dalam lima kategori.
Baca Juga: Dobrak Pandemi, Band Metal Fulgur Luncurkan Single Pertama Bertajuk Rotten Soul
Aksi panggung BabyMetal biasanya diiringi oleh band pendukung bernama Kami-Band yang terdiri dari dua gitaris, satu bassist, dan seorang drummer.
Beberapa hits mereka di antaranya, "Headbanger", "Doki Doki Morning", dan "Megitsune". Sebelumnya, Baby Metal pernah tampil di Indonesia pada 2013 lalu dalam acara Asia Anime Festival Indonesia.
BabyMetal merupakan grup band kawaii metal asal Jepang yang beranggotakan Suzuka Nakamoto alias Su-metal dan Moa Kikuchi alias Moametal.
Baca Juga: Keren Euy! Band Metal Asal Garut Voice Of Baceprot Umumkan Akan Tur Eropa 2021
Grup yang terbentuk pada 2010 dan mengawinkan heavy metal dan genre idol Jepang ini semula beranggotakan tiga orang. Namun Yui Mizuno alias Yuimetal keluar dari grup pada 2018.
Mereka sudah merilis sejumlah album, yakni Babymetal (2014), Metal Resistance (2016), Metal Galaxy (2019), dan The Other One (2023) yang baru dirilis beberapa waktu lalu.
Artikel Terkait
Pergerakan Musik Rock dan Metal di Saparua Dituangkan dalam Dokumenter
Keren Euy! Band Metal Asal Garut Voice Of Baceprot Umumkan Akan Tur Eropa 2021
Dobrak Pandemi, Band Metal Fulgur Luncurkan Single Pertama Bertajuk Rotten Soul
Kolaborasi dengan Band Metal, Lawless x Slayer Kembali Hadirkan Koleksi Terbaru
Face Off Milik Jimin BTS, KBS: Ada Ekspresi Tak Senonoh, Tak Layak Siar!
Harga Tiket Fan Meeting Kim Seon Ho di Indonesia
Harga Tiket Konser Suga di Indonesia 26-28 Mei 2023