KETIKNEWS.ID,-- Kabar gembira datang dari dunia hiburan Tanah Air. Pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora telah melahirkan anak pertamanya.
Lesti Kejora dikabarkan telah melahirkan anak pertamanya, yang dipanggil Baby 'L' itu pada Minggu, 26 Desember 2021.
Melalaui operasi caesar, Lesti mendadak lahiran sebelum 9 bulan. Diperkirakan, bahwa hari perkiraan lahir (HPL) Lesti sebenarnya adalah sekira akhir Januari atau awal Februari 2022.
Dokter Puspa, selaku PIC dari Rumah Sakit Bunda, Jakarta mengatakan bahwa saat masuk ke rumah sakit, usia kandungan Lesti sudah hampir memasuki 34 minggu. Sedangkan berat badan bayinya disebut berada di angka 2,2 Kg.
Baca Juga: Tekan Penambahan Kasus Varian Omicron, Luhut Imbau Masyarakat Tidak ke Luar Negeri
Sebelumnya, Lesti diketahui mengalami kondisi kelelahan. Lantaran itu dirinya sempat terpaksa dilarikan ke rumah sakit guna mendapat perawatan intensif, sejak Jumat 24 Desember 2021.
Pada saat itu, Lesti dikabarkan telah mengalami kontraksi hingga flek akibat kelelahan karena aktivitas yang padat.
Kondisi tersebut juga berdampak pada janin yang di kandungannya. Kendati demikian, Rizky Billar meminta doa agar istri dan calon bayinya dalam kondisi sehat.
"Mohon doanya diberi kelancaran, karena ini semua demi kebaikan bersama, demi kebaikan si bayi dan dede (Lesti)," ujar Rizky Billar, dikutip dari kanal YouTube Leslar Entertainment, Senin (27/12/2021).
Artikel Terkait
Lesti Kejora dan Rizky Billar Ungkap Fakta Sudah Menikah Secara Agama Duluan di Awal 2021
Paula Verheoven Melahirkan Anak Laki-Laki Kedua!
Selamat, Anak Kedua Raffi Ahmad Nagita Slavina Sudah Lahir
Rayyanza Malik Ahmad, Nama Anak Kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina