KETIKNEWS.ID,-- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melakukan kegiatan di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah berupa pengecekan kesiapan instrumen peringatan dini gempa bumi dan tsunami di wilayah selatan Pulau Jawa tersebut.
Lima titik shelter alat yang dicek meliputi Shelter Seismograf Kawasan Candi Abang Sleman, Shelter Wanagama UGM, Shelter Seismograf Gedangsari, Shelter SBJM Sanden Bantul dan Shelter MKJM Manisrenggo Klaten, Jawa Tengah.
"Peninjauan dan pengecekan ini rutin dilakukan sebagai bagian dari langkah preventif maintenance sistem informasi gempa bumi dan peringatan dini tsunami," ungkap Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta, Kamis (12/5).
Baca Juga: WNA Asal Kanada Resmi Diusir dari Bali setelah Membuat Video Joget Bugil
Dwikorita menyebut wilayah pesisir selatan Jawa merupakan wilayah rawan bencana gempa dan tsunami akibat pergerakan lempeng tektonik Indo-Australia dan Eurasia.
Maka dari itu, kata dia, pengecekan seluruh alat dan instrumen peringatan dini menjadi sebuah kewajiban yang harus dilakukan karena menyangkut keselamatan rakyat.
"Ini bagian dari ikhtiar dan komitmen BMKG dalam mewujudkan zero victim atau nihil korban. Kami berupaya menyajikan informasi yang bukan sekedar cepat, tapi juga tepat dan akurat," imbuhnya.
Baca Juga: Karena Alasan Pembatasan Usia, Ratusan Calon Jemaah Haji Aceh Undurkan Diri
Lebih lanjut Dwikorita menuturkan bahwa BMKG juga menerapkan budaya kerja yang siaga, antisipatif, responsif dan adaptif. Mengingat bencana alam adalah musibah yang tidak dapat diprediksi dan bisa terjadi kapan saja.
Artikel Terkait
BMKG: Potensi Kejadian Hujan Es Masih Dapat Terjadi Hingga Maret-April Mendatang, Masyarakat Diminta Waspada
BMKG Sebut 1 Ramadhan 1443 H Kecil Kemungkinan Terjadi Pada 1 April
Hadiri Raker dan RDP Komisi V DPR RI, BMKG Bahas Persiapan dan Pelaksanaan Mudik Lebaran Tahun 2022
BMKG dan BRIN Prediksi Hilal Penentuan Idul Fitri 1443 Hijriyah jatuh Pada Tanggal 2 Mei
Hadapi Arus Balik Lebaran Tahun 2022, BMKG Inspeksi Peralatan untuk Cek Curah Hujan