Pemkot dan Pemkab Bandung Barat Kolaborasi Hadirkan Jalur Wisata Kreatif Cigadung-Lembang

- Rabu, 15 Juni 2022 | 10:53 WIB
Wali Kota Bandung Yana Mulyana (kiri) bersama Plt Bupati Kabupaten Bandung Barat Hengky Kurniawan (kiri)*/ (Humas Pemkot Bandung/)
Wali Kota Bandung Yana Mulyana (kiri) bersama Plt Bupati Kabupaten Bandung Barat Hengky Kurniawan (kiri)*/ (Humas Pemkot Bandung/)

KETIKNEWS.ID,-- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung Barat sepakat melakukan kerjasama di Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Hal ini dilakukan sebagai upaya mengakselerasi pemulihan ekonomi dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Dalam sektor pariwisata kedua kepala daerah sepakat melakukan kolaborasi mengembangkan jalur wisata kreatif Cigadung-Lembang.

Baca Juga: Pembuat Foto Stupa Borobudur Mirip Jokowi Diburu Polisi

Jalur wisata kreatif ini akan melewati Taman makam pahlawan (Cigadung), studio Rosid (Cigadung), rumah batik Komar (Cigadung), boscha, Sarae hills (psdeumanah), kebun begonia (Lembang), dan tahu susu Lembang.

Atas hal itu, Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengatakan, kerja sama ini merupakan langkah lanjutan atas MoU yang telah dilakukan antara Pemkot Bandung dan Pemkab Bandung Barat tahun 2021 silam.

"Dalam waktu dekat kita akan melakukan kerjasama dalam potensi pariwisata di masing-masing wilayah. Di kita (Pemkot Bandung) di daerah Cigadung dan Di Kabupaten Bandung Barat di daerah Lembang Maribaya," ujar Yana saat Rapat Kerjasama antara Pemkot Bandung dan Pemkab Bandung Barat di Pendopo Kota Bandung, Selasa 14 Juni 2022.

Baca Juga: Hadapi Omicron BA.4 dan BA.5, Pemerintah Dorong Percepatan Vaksinasi Booster

Dia berharap, dalam waktu dekat, akan dilakukan perjanjian kerja sama lanjutan antara kedua pemerintah daerah.

"Mudah-mudahan dengan kerjasama ini ada peningkatan PAD di masing masing wilayah," kata Yana.

Senada dengan Yana, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan mengatakan kerjasama yang terjalin diharapkan akan meningkatkan PAD Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: PMI Kota Bandung Targetkan 400 Labu Darah dalam Hari Donor Darah Sedunia 2022

"Di sektor pariwisata, kami turun 60 persen, kami menyambut baik kerjasama bidang pariwisata ini," katanya.

Selain di bidang pariwisata, dia mengatakan pihaknya akan melakukan kerjasama di bidang pemasaran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Halaman:

Editor: Riedha Adriyana

Sumber: Humas Pemkot Bandung

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Rayakan Nyepi, Kondisi Terkini Pulau Bali Sepi

Rabu, 22 Maret 2023 | 10:16 WIB
X