KETIKNEWS.ID,-- Rebellion Zion 2-0 RRQ Hoshi pada game kedua regular season pekan ketujuh (leg kedua) hari ketiga MPL ID S10, Minggu (25/9), di MPL Arena, XO Hall, Jakarta.
Rebellion Zion sukses merampungkan dua kemenangannya dari RRQ Hoshi dalam dua leg MPL ID S10. Bahkan, dengan skor yang sama 2-0.
Hasil ini seolah menjadikan Rebellion Zion sebagai mimpi buruk bagi RRQ Hoshi saat sang Raja mulai bangun dari keterpurukannya.
Baca Juga: Rebellion Zion 1-0 RRQ Hoshi, Backdoor Benedeta Dyren!
Kemenangan Rebellion Zion ditentukan dengan berhasilnya mereka memanfaatkan snow ball dan couter set up atas inisiasi RRQ Hoshi.
Bahkan, Roamer Rebellion Zion, Widjanarko menjadi salah satu poros penentu kemenangan RBL dalam dua game. Mampu kah ia membawa RBL ke Playoff MPL ID S10?
Game Kedua: Mimpi Buruk RRQ Hoshi
Agresivitas kedua tim kian meningkat sejak early game. Rebellion Zion mendapatkan first blood dan turtle pertama.
Team fight selanjutnya pun masih didominasi oleh Rebellion Zion hingga mendapatkan turtle kedua. Dua outer turret RRQ Hoshi pun hancur.
Baca Juga: Rebellion Zion Jinakan Evos Legends 2-0 dalam Duel Biru di MPL ID S10
Rebellion Zion pun kembali mendapatkan turtle ketiga. RRQ Hoshi memaksa perang. Namun RBL mampu memukul mundur lawannya hingga team fight tak terjadi.
Satu outer turret RRQ Hoshi yang tersisa pun hancur. Setelah menumbangkan dua pemain RRQ, Rebellion Zion pun mendapatkan lord pertama.
Secara perlahan ketiga inner turret milik RRQ Hoshi pun hancur dalam sebelas menit permainan.
RRQ Hoshi mencoba keluar dari tekanan dengan menculi Fearless (Balmond). Namun Rebellion Zion mampu menukarnya dengan Clay (Lunox).
Artikel Terkait
MPL ID S10 Game 2: Geek Fam ID 2-0 Rebellion Zion, Macro Play Roster Filipina
RBL vs Aura di MPL ID S10 Game 3: Kemenangan Pertama Rebellion Zion!
Evos Legends Terkam Rebellion Zion 2-0 dalam Duel Biru di MPL ID S10
15-0 Poin Kill! Onic Esports 2-1 Rebellion Zion, Raja Langit Kian Gagah di Puncak
RRQ Hoshi 2-0 Geek Fam ID, Akankah Sang Raja Bangkit di Leg Kedua MPL ID S10?
Back on Track! RRQ Hoshi 2-0 Aura Fire, Bangkitnya Sang Raja dengan Jinakan Naga di MPL ID S10
Comeback! RRQ Hoshi Bungkam Alter Ego 2-1, Upper Bracket Playoff di Depan Mata