Mengenaskan! Sebuah Ledakan Besar Terjadi di Polsek Astanaanyar, Ditemukan Potongan Tubuh Manusia

- Rabu, 7 Desember 2022 | 10:12 WIB
Sebuah ledakan besar di Polsek Astanaanyar. (Twitter)
Sebuah ledakan besar di Polsek Astanaanyar. (Twitter)

KETIKNEWS.ID, Kota Bandung- Telah terjadi ledakan besar di Kantor Polsek Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat pada Rabu, 7 Desember 2022.

Kabarnya ledakan tersebut bahkan terdengar hingga ke wilayah sekitar Polsek Astanaanyar.

Hingga saat ini belum diketahui secara pasti apakah ledakan besar yang terjadi di Polsek Astanaanyar itu merupakan serangan bom atau karena hal lain.

Baca Juga: QS Best Student Cities 2023: Kota Bandung Jadi Kota Pelajar Terbaik Se-Asia Tenggara

Akan tetapi, berdasarkan sejumlah foto yang beredar di dunia maya, tampak sejumlah potongan tubuh manusia berserakan di sekitar lokasi ledakan.

Dalam gambar terlihat potongan kaki dan tubuh manusia yang terkapar di pelataran pascaterjadinya ledakan.

Dalam sebuah video disebut bahwa insiden itu membuat sejumlah orang di lokasi kejadian terlihat panik.

Baca Juga: Jalan Cibolerang Babakan Ciparay Bandung Amblas, Jalur Kendaraan Roda Empat Dialihkan Sementara

Disebutkan pula bahwa suara ledakan serupa bunyi bom.***

Editor: Riedha Adriyana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Menparekraf Dorong Santri Buka Peluang Usaha 

Jumat, 9 Juni 2023 | 22:43 WIB
X