Profil JAD, Kelompok Teroris di Indonesia yang Berafiliasi dengan ISIS

- Rabu, 7 Desember 2022 | 19:04 WIB
Jamaah Ansharut Daulah (JAD) adalah kelompok teroris yang dibentuk oleh Aman Abdurrahman, Marwan (Abu Musa), dan Zainal Anshori (Abu Fahry).
Jamaah Ansharut Daulah (JAD) adalah kelompok teroris yang dibentuk oleh Aman Abdurrahman, Marwan (Abu Musa), dan Zainal Anshori (Abu Fahry).

KETIKNEWS.ID,— Kepala Kepolisian Republik Indoensia (Kapolri), Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo mengatakan, pelaku bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar, Rabu (7/10) teridentifikasi bernama Agus Sujarno.

Agus Sujarno atau yang lebih dikenal dengan nama Agus Muslim merupakan seseorang yang terafiliasi dengan kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD).

Sebelumnya, Agus Muslim pernah ditangkap dan dipenjara karena terlibat dengan peristiwa bom yang terjadi di Cicendo, Kota Bandung pada tahun 2017. Ia bebas dari penjara pada tahun 2021.

Baca Juga: Kapolri: Agus Muslim Afiliasi JAD Pelaku Bom Bunuh Diri Astanaanyar

Profil JAD

Jamaah Ansharut Daulah (JAD) adalah kelompok teroris yang dibentuk oleh Aman Abdurrahman, Marwan (Abu Musa), dan Zainal Anshori (Abu Fahry) pada 2014 di Lapas Nusa Kambangan, Cilacap, Jawa Tengah.

Dalam pertemuan awal tiga serangkai tersebut, Aman menyampaikan, akan memfasilitasi orang Indonesia untuk berjihad mendukung gerakan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di Suriah.

Aman meminta keduanya untuk mengurus pemberangkatan orang-orang Indonesia yang telah berbaiat kepada ISIS. Marwan pun menjadi orang nomor dua di JAD setelah Aman.

Baca Juga: Densus 88 Antiteror Polri Ringkus Tersangka Teroris Jaringan JAD di Riau

Karena akan ikut berjihad di Suriah, Marwan pun menunjuk Zainal menggantikan posisinya di JAD. Zainal Anshori (Abu Fahry) pun menjadi orang pertama di organisasi setelah Aman divonis hukuman mati dan juga setelah kepergian Marwan.

Pada November 2014, Zainal mulai membentuk struktur JAD Jawa Timur yang memiliki kepengurusan struktural. Zainal juga membentuk pimpinan JAD di sejumlah wilayah di Jawa Timur.

Setelah membentuk struktur kepengurusan, Zainal membuat program kerja serta bidang yang membawahinya, di antaranya bidang pasukan, bidang pembuatan website, serta bidang penggalangan dana.

Baca Juga: Densus 88 Antiteror Tangkap 2 Tersangka Terorisme Jaringan JAD di DIY

Di bawah kepemimpinan Zainal, JAD melakukan serangkaian aksi teror seperti bom Thamrin, bom Kampung Melayu, Gereja Katedral Makassar, dan Terakhir, JAD melakukan aksi teror dengan melakukan bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar, Bandung.

Halaman:

Editor: Ridwan Alawi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X