KETIKNEWS.ID,-- Sejumlah mahasiswa Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) menggelar pameran lukisan dan seni rupa bertajuk Archipelago di Galeri Yayasan Pusat Kebudayaan Jalan Naripan Kota Bandung.
Pameran yang memamerkan sebanyak 17 lukisan dan 16 karya seni rupa ini digelar pada 22-30 Juni 2022 ini.
Salah satu karya yang cukup memikat pada pamaeran tersebut yaitu lukisan Nyangku karya Yeni.
Baca Juga: Go Internasional, Seni Reak Sunda 'Juarta Putra' Akan Tampil di Festival Musik Roskilde Denmark
Nyangku merupakan salah satu tradisi dari daerah Ciamis. Yakni upacara penyucian benda-benda pusaka di Situ Lengkong Panjalu.
Dalam lukisan tampak masyarakat berbondong-bondong naik perahu sebagai penghormatan terhadap Raja Galuh juga sebagai bentuk pelestarian warisan.
Berlatar sekumpulan awan biru yang memenuhi kanvas, Yeni berhasil menjadikan lukisan surealis yang dipenuhi elemen fantasi tetap sarat akan makna dengan pengemasan yang indah.
Baca Juga: Meriah Hari Lebaran Dalam Grebeg Syawal Historis Daerah Istimewa Yogyakarta
Bagi warga yang tengah berwisata di kawasan Asia Afrika Kota Bandung, tak salah juga menyempatkan diri untuk mampir ke lokasi pameran.
Artikel Terkait
Seni Bebegig, Seni "Karuhun" dari Ciamis Pelambang Kemenangan
I Understand More the Meaning of Life, karya Lukisan Mantan Presiden Ke-6
Selesai Karantina 4 Karya Lukisan dihasilkan Ridwan Kamil
Masterpiece Auction House kembali Menggelar lelang lukisan Karya Affandi, Edhi Sunarso
Pelestarian Seni Tradisional Kabupaten Ciamis
Usai Peresmian Sumedang Creative Center, Ridwan Kamil Beli Lukisan Keluarga Saat di Sungai Aaree
ISBI Bandung Gelar Pameran Lukisan 'Archipelago' di Gedung YPK