Meninggal Dunia, Ki Joko Bodo Sempat Ramal Hasil Piala Dunia dan Euro

- Selasa, 22 November 2022 | 18:17 WIB
Sebelum pensiun dan meninggal dunia, Ki Joko Bodo sempat meramal tentang hasil Piala Dunia dan Spanyol menjadi juara EURO 2012. (Twitter)
Sebelum pensiun dan meninggal dunia, Ki Joko Bodo sempat meramal tentang hasil Piala Dunia dan Spanyol menjadi juara EURO 2012. (Twitter)

KETIKNEWS.ID,-- Mantan paranormal kondang Indonesia, Ki Joko Bodo meninggal dunia pada Selasa 22 November 2022 pukul 09.57 WIB.

Kabar Ki Joko Bodo meninggal dunia tersebut disampaikan oleh teman seprofesinya, Ki Prana Lewu melalui status Whatsapp-nya.

Putri Ki Joko Bodo, Ayda Prasasti pun membenarkan kabar duka tersebut. Sasti mengatakan, jenazah sang ayah disemayamkan di kediamannya di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur.

Baca Juga: Selamat Tinggal, Ki Joko Bodo Meninggal Dunia di Usia 57 Tahun

Ramalan Piala Dunia

Ki Joko Bodo dikenal sebagai seorang paranormal yang malang melintang di industri hiburan. Ia pun dipercaya dapat menangani segala masalah kehidupan seperti nasib, ekonomi, usaha, penyakit hingga ramalan sepak bola.

Sebelum pensiun pada 2014, Ki Joko Bodo sempat memprediksi tim kuat yang berpotensi menjadi juara Piala Dunia 2010 Afrika Selatan dan Euro 2012.

Pada Piala Dunia 2010 Afrika Selatan, Ki Joko Bodo memprediksi lima tim terkuat, yakni Belanda, Argentina, Italia, Prancis, dan Inggris.

Ki Joko Bodo menerangkan, prediksi tersebut berdasarkan ilmu Kalamundeng. Kekuatan tersebut bertumpu pada pola segitiga utama.

Baca Juga: Lama Tak Ada Kabar, Ki Joko Bodo Berubah 180 Derajat Setelah Berhijrah

Jadi dari kelima negara tersebut, kata Ki Joko Bodo, hanya akan ada tiga negara yang berada pada titik titik segitiga, yakni Belanda, Argentina, dan Italia.

"Itu ketiga tim paling yang kuat, yang merupakan segitiga bermuda. Jika main, tim lawan akan kesulitan," terangnya pada saat itu.

Prediksi Ki Joko Bodo saat itu kurang tepat. Sebab Spanyol lah yang menjadi juara Piala Dunia 2010 meski tidak masuk ke dalam daftar lima tim terkuat dari ramalannya.

Sementara Argentina, harus gugur pada perempat final saat dibantai dengan skor 4-0 oleh Jerman. Sementara Italia bahkan menenpati peringkat juru kunci di Gruf F Piala Dunia 2010.

Halaman:

Editor: Ridwan Alawi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X